Sosialisasi Pendidikan Pemilih KPU Go To School SMA Negeri 1 Tapa
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bone Bolango kembali melaksanakan kegiatan KPU Goes to School dengan agenda sosialisasi pendidikan pemilih. Kali ini kegiatan digelar di SMA Negeri 1 Tapa, pada Kamis (18/09/2025).
Ketua KPU Bone Bolango, Sutenty Lamuhu, bersama Anggota KPU, Idris Djou, hadir langsung dalam kegiatan tersebut. Keduanya didampingi jajaran sekretariat KPU Bone Bolango.
Dalam penyampaiannya, Ketua KPU Bone Bolango Sutenty Lamuhu menjelaskan berbagai program yang tengah dilaksanakan oleh KPU, antara lain pemutakhiran data pemilih berkelanjutan, pemutakhiran data partai politik, serta pengenalan website Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH) KPU yang memuat seluruh produk hukum dan dapat diakses secara terbuka oleh masyarakat.
KPU Bone Bolango berharap Kegiatan ini memberikan manfaat besar bagi para siswa, karena mereka mendapatkan pemahaman langsung mengenai proses demokrasi, pentingnya partisipasi dalam pemilu, serta pengetahuan tentang bagaimana data pemilih dan regulasi pemilu dikelola secara transparan. Dengan begitu, siswa sebagai generasi muda diharapkan dapat menjadi pemilih yang cerdas, kritis, dan berintegritas pada saatnya nanti.
Untuk menambah semangat para peserta, kegiatan ditutup dengan kuis interaktif berhadiah yang diberikan kepada siswa-siswi SMA Negeri 1 Tapa.
#KPUMelayani
#KPUBoneBolango